Goal!

Olahraga yang paling populer di dunia adalah sepak bola. Meski di Amerika kalah bersaing dengan basket dan American Football, tapi untuk skala global, sepak bola tetap yang paling digandrungi. Banyak anak yang bermimpi suatu ketika bisa menjadi pemain sepak bola profesional.
Salah satunya adalah Santiago Munez (Kuno Becker). Ia adalah imigran Mexico yang melewati perbatasan untuk
ke Amerika pada usia 10 tahun. Beranjak dewasa nasib Santiago tidak kunjung membaik. Ia diperkirakan tidak akan jauh bernasib jadi pekerja miskin. Bahkan ayahnya pun hanya bisa berkata, "There are two types of people in this world. People in big houses, and people like us who cut their lawns and wash their cars."
Santiago tidak putus asa, ia terus berlatih dan bertanding secara pribadi. Bakatnya kemudian terlihat oleh seorang tokoh sepak bola terkenal Brit Glen Foy (Stephen Dilane). Santiago pun dibawa ke klub sepak bola terkenal New Castle United di Inggris. Ditempat inilah, Santiago harus membuktikan bahwa ia sungguh-sungguh berbakat dan tangguh dalam mengolah bola. Klub New Castle merupakan salah satu klub bergengsi di dunia dengan penggemar yang sangat banyak. Tidak mudah begitu saja beradaptasi. Tidak hanya sekedar bermain bola, namun harus menghadapi persoalan lain, seperti cedera, masa-masa sulit terlebih saat kehilangan ayahnya, serta godaan-godaan para bintang sepak bola pada umumnya.

No comments:

Post a Comment